Jelang Nataru, Pengawasan Layanan Kunjungan LPKA Palu Ditingkatkan 

lib
- Sabtu, 24 Desember 2022 | 16:15 WIB
Anak binaan LPKA Palu saat dibesok keluarganya menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru. (Foto Dok, LPKA Palu)
Anak binaan LPKA Palu saat dibesok keluarganya menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru. (Foto Dok, LPKA Palu)


KABAR INSPIRASI - Jelang peringatan Natal Tahun 2022 dan Tahun Baru 2023 (Nataru), Layanan Kunjungan di Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Palu berjalan dengan aman dan tertib, Sabtu, (24/12) pagi.

Hal tersebut dilihat saat Anak Binaan sebutan Anak Berhadapan Hukum (ABH) dikunjungi oleh keluarganya di Ruangan Kunjungan LPKA Kelas II Palu.


I Putu Arta Wibawa selaku Kepala Seksi Pengawasan dan Penegakkan Disiplin menyebutkan bahwa dalam proses layanan selama masa Nataru, LPKA Kelas II Palu akan terus berupaya menghadirkan pelayanan yang ramah kepada anak serta tetap meningkatkan pengawasan guna meminimalisir terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban (Kamtib).

Baca Juga: Ada Peluang Kerja Nih, Yuk Daftar di Dinas ini, Menerima S1 Hukum, Pertanian dan Kehutanan , Cek Syaratnya


“Segala layanan seperti kunjungan ini, akan tetap berjalan sebagaimana biasanya, akan tetapi dengan sinergitas bersama TNI-Polri serta seluruh Satuan Operasional Kepatuhan Internal LPKA Kelas II Palu, pengawasan akan lebih ditingkatkan, kita tidak ingin suka cita Nataru terganggu dengan berbagai gangguan Kamtib,” jelas Putu Arta di Ruangannya.


Sementara itu, Isra selaku Kepala Seksi Pembinaan juga menerangkan bahwa ditengah masa Nataru, proses pembinaan kepada seluruh ABH juga akan terus diberikan, dirinya pun membeberkan berbagai rencana kegiatan yang akan diberikan bersama keterlibatan berbagai pihak ketiga.

Baca Juga: 5 Kementerian Ini Membuka Lowongan Kerja PPPK Tahun 2022 untuk Alumni SMA-SMK, Cek Formasi dan Link Daftarnya


“Mereka juga akan kami berikan pembinaan secara intensif dan bervariasi, kapan mereka harus belajar, berolahraga hingga rekreasi telah diatur dengan baik, seperti halnya malam nanti, kita akan mengadakan Nonton Bareng bersama Komunitas Pemerhati Anak,” terang Isra.


Pada kesempatan kunjungan tersebut, para ABH dengan penuh kegembiraan berkomunikasi bersama orangtuanya, apalagi dengan penataan ruangan kunjungan yang dihiasi dengan berbagai fasilitas yang menarik membuat proses layanan kunjungan berjalan dengan suka cita dan kehangatan.

Baca Juga: Segera Lamar Posisi Ini di PT Freeport, Buka Hingga 31 Desember 2022  


“Terima kasih atas segala pelayanan yang sangat baik ini, semoga hal ini dapat terus dipertahankan,” kata Siti Rahma salah seorang orangtua anak. (asr) ***

 

Editor: lib

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Pemuda Muhammadiyah Diminta Beri Edukasi Politik

Minggu, 5 Februari 2023 | 20:04 WIB
X